SAN’A (Arrahmah.com) – Kementrian pertahanan Yaman mengklaim telah menangkap delapan anggota al-Qaeda, termasuk orang Saudi yang paling dicari, yang dituduh merencanakan serangan terhadap instalasi keamanan di Yaman.
Penangkapan dilakukan pada Minggu (11/7) di timur ibukota San’a, beberapa hari setelah dua orang yang disinyalir sebagai anggota al-Qaeda lain ditahan setelah serangan di sebuah rumah di provinsi Hadramout yang memicu bentrokan dan menewaskan tiga tentara.
“Dua elemen al-Qaeda ditangkap dalam penggerebekan di sebuah rumah, dan delapan orang lainnya tertangkap pada hari-hari berikutnya,” klaim kementerian dalam situsnya, dikutip Al Jazeera.
Kementerian pertahanan mengidentifikasikan pria berkewarganegaraan Saudi yang ditahan itu sebagai Abdullah Mohamed Mahmoud Faraj al-Jawbar, yang berada di daftar 85 orang Saudi paling dicari.
Sementara itu, pengadilan di San’a pada hari yang sama juga telah menjatuhkan vonis mati pada empat orang dan maksimal 15 tahun penjara terhadap 10 orang yang diduga terkait dengan al-Qaeda. (althaf/arrahmah.com)