BETHLEHEM (Arrahmah.com) – Yahudi ekstrimis menghancurkan kuburan-kubaran muslim Palestina pada hari Rabu (25/1/2012) di kota Beisan, kata Lembaga wakaf dan warisan Al Aqsa.
Sebuah delegasi dari lembaga tersebut mengunjungi pemakaman di kota itu, yang dikenal di Israel sebagai Beit Sean, dan menemukan sejumlah besar kuburan hancur dan dirusak, seperti yang dilaporkan kantor beritas resmi PA, wafa.
“Yahudi ekstremis berusaha untuk melenyapkan apa-apa yang tersisa dari simbol-simbol Islam dikota,” kata Sami Rizqallah, seorang wakil dalam lembaga wakaf.
Pada bulan September 2011 lalu, slogan-slogan rasisme disemprotkan pada batu nisan di pemakaman muslim Palestina di Yerusalem Mamilla. Grafiti yang bertuliskan “harga dan kematian untuk korang Arab.”
(siraaj/arrahmah.com)