ACEH TIMUR (Arrahmah.com) – Tim WHC (World Human Care) yang tiba di Bayeun, Aceh Timur, Rabu (10/6/2015) menyalurkan bantuan berupa uang dengan nilai total 10 juta rupiah kepada 406 pengungsi Rohingya Myanmar dan Bangladesh yang ada di penampungan pengungsi Bayen Aceh Timur.
Acara pemberian uang didahului oleh pembacaan beberapa ayat Al Quran oleh empat orang pengungsi yang telah hafal 30 juz Al Quran secara bergantian. Beberapa pengungsi Rohingya tampak terharu hingga menteskan air mata saat Kalamullah dibacakan. Mereka yang di negerinya dihinkanan, dibunuh, dan diusir teroris Buddha. Namun dimuliakan sebagai saudara seiman oleh saudara-saudara mereka di Aceh.
“Alhamdulillah, sukriya,” ucap para pengungsi dengan wajah sumringah.
Menurut Sonny, koordinator relawan WHC, WHC lebih memilih membagikan uang dikarenakan fasilitas yang ada di pengungsian oleh pemerintah dan swasta telah mencukupi dari segala hal.
“Alternatifnya adalah kita membagikan uang secara tunai agar mereka juga dapat membelanjakan apa yang mereka inginkan. Karena di sekitar sini juga ada banyak yang berniaga, penduduk asli Bayeun,” jelas Sonny.
Selain membagikan uang WHC juga membagikan mushaf Al Quran, dan kerudung sebanyak 160 . “Alhamdulillah pembagian dari jam 10 – Zuhur,” kata Sonny.
Selain itu, kata Sonny, WHC sudah berkoordinasi dengan LSM-LSM yang sudah terlebih dahulu tiba di lokasi, untuk bisa menjalankan program-program bantuan kemanusiaan seperti yang telah dicanangkan pemerintah, yakni selama 1 tahun untuk pengungsi Rohingya Arakan.
“Insya Allah WHC akan terus memberikan bantuan dalam aksi kemanusiaan ini,” jelasnya.
Sonny menambahkan, di Bayeun ini WHC juga menyumbangkan sebanyak 18 buah dispenser untuk tenda-tenda pengungsi dan beberapa tenda Posko kemanusiaan.
“Dispenser ini untuk ruangan akhwat dan ikhwan dan juga untuk ikhwan dan beberapa tenda kemanusiaan.
Pada kesempatan ini WHC juga menggandeng KRM (Korps Relawan Mujahidin) untuk menyalurkan bantuan. Adapun, imbuh Sonny, nilai total bantuan yang disalurkan WHC di Bayeun sejumlah 19 juta rupiah.
WHC masih menerima donasi
WHC masih menerima ulur tangan para Muhsinin lainnya untuk membantu meringankan beban kaum Muslimin Rohingya.
Partisipasi anda dalam meringankan beban saudara Muslim kita dari Rohingya bisa diwujudkan dengan menginfaqkan uang untuk mereka, ditransfer ke:
Bank Mandiri,
No. Rek: 90000 2109 8810
A.n. : Ismail Abdurrahman
Ditunggu Infaq terbaiknya!
Kunjungi kami di:
www.worldhumancare.org
http://twitter.com/whc_info
http://www.fb.com/worldhumancare.whc
(azmuttaqin/arrahmah.com)