LONDON (Arrahmah.com) – Gomaa Amin, wakil pemimpin Ikhwanul Muslimin, meninggal dunia di ibukota Inggris, London, pada Sabtu (24/1/2015), lansir WB mengutip pernyataan kelompok itu.
Ikhwanul Muslimin mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Amin meninggal dunia pada usia 81 tahun setelah jatuh sakit.
Amin telah meninggalkan Kairo ke London dua bulan sebelum tentara junta militer Mesir menggulingkan Presiden terpilih Muhammad Mursi pada pertengahan 2013 lalu.
Pemerintah junta Mesir telah meluncurkan tindakan berlebihan terhadap pendukung Mursi dan memerangi kelompok Ikhwanul Muslimin-nya, menahan ribuan dan membunuh ratusan lainnya.
Pada bulan Desember 2013, penguasa yang didukung militer menetapkan Ikhwanul Muslimin sebagai kelompok “teroris” menyusul serentetan serangan terhadap fasilitas keamanan yang mereka klaim dilakukan oleh anggota Ikhwanul Muslimin.
Sementara itu, Ikhwanul Muslimin telah berulang kali membantah bahwa pihak mereka bertanggung jawab atas sejumlah serangan yang terjadi.
(banan/arrahmah.com)