RIYADH (Arrahmah.id) — Viral sebuah video yang memperlihatkan seorang ulama dari Arab Saudi yang meminta umat Islam untuk berdoa bagi kehancuran kelompok perlawanan Palestina Hamas di Gaza.
Dilansir WatanSerb (29/3/2024), permintaan doa dari seorang ulama bernama Hussein Al Awlaki itu kemudian memicu kemarahan dan ketidaksetujuan yang meluas. Kekacauan ini semakin memperburuk citra kerajaan Arab Saudi yang dinilai sebagian pihak tidak memberikan aksi nyata pada kasus genosida di Gaza.
Dalam video yang beredar viral di berbagai media sosial itu, Hussein Al Awlaki mendesak umat Islam untuk berdoa di bulan Ramadhan ini agar Alllah mempercepat kehancuran Hamas.
Aksi Al Awlaki ini akhirnya disambut dengan komentar dan tanggapan marah para pengguna media sosial “X” – sebelumnya Twitter.
“Semoga Allah mempercepat kematian Anda sebelum datangnya Idul Fitri, Insya Allah,” tulis sebuah akun di X.
Akun bernama Bilal (@BilalBachrif) bertanya-tanya: “Apakah orang-orang ini berakal sehat? Sepertinya memerlukan pemeriksaan medis yang mendesak.”
Al Awlaki sebelumnya pernah juga memicu kontroversi, setelah ia mengatakan bahwa apa yang dilakukan Hamas di Gaza dalam melawan Israel merupakan usaha menciptakan kerusuhan.
Dalam video yang beredar Februari lalu, Al Awlaki mengklaim bahwa tindakan Hamas di Gaza sama sekali tidak bijaksana dan mengklaim bahwa itu adalah kerusuhan dan bukan tindakan Islami. (hanoum/arrahmah.id)