BERLIN (Arrahmah.com) – Sebuah jaringan berita Jerman rencananya akan menyiarkan film dokumenter yang berjudul ‘Pengajaran unuk Membenci?’ untuk menunjukkan bagaimana anak-anak “Israel” diajarkan untuk membunuh warga Palestina.
Film dokumenter, yang akan disiarkan pada ZDF, akan membuat perbandingan antara bagaimana anak-anak Palestina dan anak-anak “Israel” dididik di sekolah-sekolah.
Orang Arab dan orang Palestina, dalam film dokumenter tersebut, digambarkan secara negatif dan disajikan dalam sudut pandang yang buruk dalam buku-buku pelajaran anak-anak “Israel”.
Misalnya, film dokumenter ini menunjukkan bahwa mayoritas siswa “Israel” menggambar seseorang yang sedang naik unta ketika mereka diminta untuk menggambar tentang orang Arab.
Dalam kejadian yang berbeda, sebagian besar siswa “Israel” menggambar orang dengan penampilan yang mengerikan ketika mereka diminta untuk menggambar tentang orang Palestina.
“Tentunya, ini menanamkan benih-benih permusuhan dan mendorong siswa “Israel” membenci orang-orang Palestina dan menyerang atau membunuh mereka ketika ada kesempatan,” kata psikiater Palestina Su’ad Selmi kepada Days of Palestine.
Setelah dihebohan di kalangan orang-orang “Israel”, TV Jerman membatalkan siaran dokumenter itu dan meminta maaf kepada “Israel”. Namun, TV itu juga menggambarkan orang-orang Palestina sebagai guru kebencian, tapi saluran TV itu tidak meminta maaf kepada Palestina, lansir Days of Palestine.
(ameera/arrahmah.com).