JAKARTA (Arrahmah.com) – Kongres Mujahidin IV selain melahirkan beberapa rekomendasi Indonesia Bersyariah, Kongres juga kembali mengankat Al-Ustadz Muhammad Thalib sebagai pimpinan/amir Majelis Mujahidin periode 2013 – 2018 melanjutkan kepemimpinan beliau sebelumnya, Allahuakbar.
Usai pembacaan keputusan hasil rapat pimpinan, Majelis Mujahidin yang bercita-cita menegakkan syariat Islam di lembaga negara mengadakan dialog lintas agama. Hadir dalam dialog tersebut perwakilan dari Buddha dan Kristen (25/8).
Apakah yang dilakukan oleh Majelis Mujahidin ini ada landasannya di dalam Al Quran? Ustadz Muhammad Thalib mengungkapkan ayat Al Quran surat Al Hujurat ayat 9:
“Jika dua golongan orang Mukmin saling membunuh, maka hendaklah kalian damaikan mereka. Jika salah satunya berbuat dzalim kepada yang lain maka perangilah yang berbuat dzalim itu, sampai mereka kembali kepada syariat Allah, maka damaikanlah mereka dengan adil. Wahai orang-orang Mukmin, berlakulah adil. Sungguh Allah mencintai orang-orang yang berlaku adil.”
“Kerukunan umat beragama harus di bawah komando Islam. Kalau dibiarkan kerukunan agama dibawah sekuler maka akan binasa dan hancur agama-agama. Sebagaimana telah tercatat dalam sejarah,” demikian tegas ustadz Muhammad Thalib
“Ayo kita buat barisan umat Islam untuk menyatukan umat Islam,” ujar ustadz Muhammad Thalib di Sentul Jumat (23/8/2013).
KEPUTUSAN SIDANG PLENO AHLUL HALLI WAL ‘AQDI (AHWA) KONGRES MUJAHIDIN IV
Sentul City Bogor, 18 Syawwal 1434 H/25 Agustus 2013 M
Nomor: 01/AHWA MM/VIII/2013
Menimbang:
- Keadaan Demisioner kepengurusan Ahlul Halli Wal ‘Aqdi Majelis Mujahidin periode 2008-2013
- Perlunya diputuskan kepengurusan Ahlul Halli Wal ‘Aqdi Majelis Mujahidin pada Kongres Mujahidin IV untuk periode 2013-2018 M
Memperhatikan:
- Qawaidut Tanzhim dan Qawaidut Tanfidz
- Keputusan Sidang Pleno I dan II Kongres Mujahidin IV
- Pendapat dan masukan yang disampaikan peserta Kongres Mujahidin
MEMUTUSKAN
Menetapkan:
- Kepemimpinan Ahlul Halli Wal ‘Aqdi (AHWA):
- Ketua/Amir Majelis Mujahidin : Drs. Muhammad Thalib
- Wakil Ketua/Wkl. Amir : Abu Muhammad Jibriel AR
- Katib Am : Drs. Nashruddin Salim, SH, MH
Wakil Katib Am : Drs. Farid Ma’ruf NS - Bendahara : dr. Harun Rasyid, Sp BU, MARS
Wakil Bendahara : Dr. H. Irfianda Abidin, SE, MBE
- Pengurus Lajnah Tanfidziyah Majelis Mujahidin:
- Ketua : Irfan S. Awwas
- Sekretaris : M. Shabbarin Syakur
- Bendahara : Drs. Tofandi
- Mengamanatkan kepada pimpinan Ahlul Halli Wal ‘Aqdi (AHWA) dan Lajnah Tanfidziyah (LT) terpilih untuk menyempurnakan kepengurusan selambat-lambatnya pada bulan September 2013
Pimpinan Sidang Ahlul Halli Wal ‘Aqdi
18 Syawwal 1434 H/25 Agustus 2013
(Ukasyah/arrahmah.com)