JAKARTA (Arrahmah.id) – Ustadz Adi Hidayat (UAH) digadang-gadang bakal menggantikan Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menyatakan bahwa pengunduran diri tersebut merupakan bentuk tanggung jawab atas pernyataan yang dilontarkan Gus Miftah.
“Saya sendiri belum lihat langsung, tapi di laporan beliau sudah mengundurkan diri. Komentar saya, saya kira itu adalah tindakan bertanggung jawab,” ujar Presiden Prabowo dalam keterangan persnya kepada awak media di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat (6/12/2024).
Presiden Prabowo menambahkan bahwa Gus Miftah kemungkinan tidak memiliki niat buruk atau niat untuk menghina. Meski demikian, Gus Miftah menyadari kesalahan yang telah dilakukannya.
“Tapi terlepas mungkin ya salah ucap, beliau sadar beliau salah, beliau bertanggung jawab, beliau mengundurkan diri,” ungkap Presiden.
Terkait pengganti Gus Miftah, Presiden Prabowo menyatakan bahwa pemerintah akan segera mencari sosok yang tepat.
“Nanti kita cari (penggantinya),” kata Prabowo kepada awak media usai melihat video pengunduran Miftah Maulana.
Namun, kini beredar isu jika sosok pengganti Gus Miftah adalah Ustadz Adi Hidayat.
Ustadz Adi Hidayat merupakan salah satu pendakwah yang memiliki basis jemaah yang cukup militan di Indonesia.
Ia aktif menjadi narasumber keagamaan dan berdakwah melalui kanal YouTube pribadinya.
UAH panggilan akrabnya tercatat sebagai Wakil Ketua I Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2022-2027.
Adi Hidayat juga memiliki pusat kajian Islam bernama Quantum Akhyar Institute yang berfokus pada pengembangan keilmuan berbasis Al Quran dan Hadist.
Kabar Ustaz Adi Hidayat akan menggantikan Gus Miftah pun ramai diberitakan di media sosial.
Salah satunya diunggah oleh akun TikTok @adicahyadi58. Akun tersebut mengunggah foto kebersamaan Ustaz Adi Hidayat dengan Presiden Prabowo.
“Sukses dan sehat selalu UAH,” caption yang ditulis akun @adicahyadi58 dikutip Ahad (8/12/2024).
Kabar itupun menuai berbagai komentar warganet.
“Keren selamat buat Ustaz Adi Hidayat, anda layak,” komentar netizen.
Alhamdulillah, Ustadz Adi Hidayat menyejukkan kalua bicara,” kata netizen.
“Pak Prabowo memilih orang yang tepat, Insya Allah Ustaz Adi Hidayat bisa menjadi contoh untuk kita semua menjadi lebih baik,” komentar lainnya.
(ameera/arrahmah.id)