KAIRO (Arrahmah.id) — Seorang milyuner Arab Saudi, Muhammad Al-Qahtani, dilaporkan meninggal usai memberikan pujian pada Presiden Mesir Abdel Fattah Al Sisi dan Pangeran mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salam (MBS) pada konferensi Arab-Afrika di Kairo pada hari Senin (8/8/2022).
Dilansir The New York Post (10/8), video dia jatuh ke belakang dan kehilangan kesadaran viral di berbagai media sosial.
Al-Qahtani juga adalah ketua dewan Perusahaan Induk Al-Salam dan dilaporkan memegang sejumlah posisi kehormatan seperti duta besar.
Dia persis meninggal setelah memberikan pujian dalam acara dukungan atas pencapaian Presiden [Mesir] Abdel Fattah Al-Sisi.
Dalam acara itu, dia juga memuji Presiden Emirates, Mohammed bin Zayed, sebagai “tokoh kemanusiaan dan perdamaian” tepat sebelum dia jatuh ke tanah.
Abdullah Elshrif, seorang YouTuber Mesir, menulis bahwa Al-Qahtani meninggal setelah dibawa ke ruangan lain oleh penjaga keamanan di konferensi tersebut.
Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan badan dan organisasi internasional, regional dan Arab, serta sejumlah duta besar dan tokoh Arab, lapor Arabi21. (hanoum/arrahmah.id)