ABU DHABI (Arrahmah.com) – Kesepakatan Uni Emirat Arab untuk menormalisasi hubungan dengan ‘Israel’ harus menghilangkan “semua rintangan” bagi Amerika Serikat untuk menjual jet tempur siluman F-35 ke negara Teluk Arab, kata seorang pejabat senior Emirat.
AS telah menjual F-35 kepada sekutu – termasuk Turki, Korea Selatan, Jepang, dan ‘Israel’ – tetapi penjualan ke Teluk memerlukan tinjauan lebih dalam karena kebijakan Amerika bagi ‘Israel’ untuk mempertahankan keunggulan militer di Timur Tengah.
“Kami memiliki permintaan sah yang ada di sana. Kami harus mendapatkannya … Seluruh gagasan tentang keadaan berperang atau perang dengan Israel tidak ada lagi,” kata Menteri Luar Negeri Anwar Gargash dalam sebuah wawancara online dengan Dewan Atlantik pada hari Kamis (20/8/2020).
Namun, dia mengatakan UEA belum membuat permintaan baru ke Amerika sejak kesepakatan dengan ‘Israel’ diumumkan pekan lalu.
“UEA mengharapkan bahwa persyaratannya akan diterima dan kami merasa bahwa dengan penandatanganan perjanjian damai ini dalam beberapa minggu atau bulan mendatang … setiap rintangan ke arah ini seharusnya tidak lagi ada,” kata Gargash.
Negara Teluk yang merupakan salah satu sekutu terdekat Washington di Timur Tengah ini telah lama menyatakan minatnya untuk memperoleh jet tempur yang dibuat oleh Lockheed Martin Corp, yang digunakan ‘Israel’ dalam pertempuran.
Perdana Menteri ‘Israel’ Benjamin Netanyahu mengatakan negaranya akan menentang penjualan apa pun, dengan alasan kebutuhan untuk mempertahankan superioritas militer ‘Israel’ di wilayah tersebut.
Ellen Lord, wakil menteri pertahanan Pentagon untuk akuisisi dan pemeliharaan dalam proses ekspor senjata AS, mengatakan kepada wartawan secara umum bahwa AS bertujuan untuk mencapai surat persetujuan untuk penjualan F-35 baru dalam waktu sekitar enam bulan.
Presiden AS Donald Trump mengatakan pada hari Rabu (19/8): “Mereka ingin membeli F-35, kita akan lihat apa yang terjadi, itu sedang ditinjau.”
Washington menjamin ‘Israel’ menerima senjata Amerika yang lebih canggih daripada negara-negara Arab, memberikannya apa yang diberi label “Qualitative Military Edge” atas tetangganya.
Di wilayah tersebut, hanya ‘Israel’ yang sekarang menerbangkan jet tempur F-35 karena pembelian yang direncanakan oleh Turki gagal saat Ankara membeli sistem rudal anti-pesawat S-400 Rusia.
Gargash berulang kali mengatakan keputusan UEA untuk membuka hubungan diplomatik dengan ‘Israel’ tidak ada hubungannya dengan Iran. Namun, pemerintah UEA telah lama menganggap Iran sebagai ancaman regional utama. (Althaf/arrahmah.com)