TURKI (Arrahmah.com) – Angkatan Bersenjata Turki menghancurkan tiga peluncur roket dan tiga mobil milik kelompok Islamic State (IS) yang sebelumnya dikenal sebagai ISIS, lansir WB.
Sebanyak 55 anggota IS di Suriah utara “dinetralkan” pada Sabtu (7/5/2016) malam, menurut sumber-sumber militer.
Berbicara dengan syarat anonim karena mereka tidak berwenang untuk berbicara dengan media, sumber mengatakan pada Ahad (8/5) bahwa serangan terjadi setelah operasi pengintaian di daerah Baragitah di mana pasukan keamanan Turki bersama dengan pasukan koalisi internasional sering menargetkan IS.
Kota dan provinsi Turki telah berulang kali diserang dari seberang perbatasan Suriah sejak pertengahan Januari.
Operasi yang berlangsung pada hari Sabtu itu dilakukan pada pekan yang sama ketika artileri Turki menghantam target di Suriah sebagai balasan atas serangan roket lintas perbatasan IS di tenggara kota Kilis.
Turki telah berada di bawah serangan roket tanpa pandang bulu dari negara tetangga Suriah sejak pertengahan Januari.
Di provinsi Kilis saja, gubernur setempat telah mengonfirmasi bahwa total 20 orang telah tewas dan hampir 70 lainnya luka-luka oleh roket yang telah jatuh di dalam wilayah Turki.
(banan/arrahmah.com)