ANKARA (Arrahmah.com) – Turki bertujuan untuk membentuk zona aman di Suriah utara sehingga sekitar 4 juta pengungsi Suriah yang berlindung di Turki bisa kembali, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan pada Senin (28/1/2019).
Berbicara di Istanbul, Erdogan juga mengatakan hampir 300.000 warga Suriah telah kembali dan ia berharap jutaan lainnya bisa kembali ke daerah yang aman, lansir Reuters.
Presiden AS Donald Trump mengumumkan pada Desember lalu mengenai penarikan semua pasukan AS dari Suriah dan Erdogan kemudian mengatakan bahwa mereka telah membahas pengaturan zona aman sedalam 32 kilometer di sepanjang perbatasan Suriah. (haninmazaya/arrahmah.com)