GAZA (Arrahmah.com) – Sumber medis di Jalur Gaza melaporkan bahwa tujuh warga Palestina telah menderita luka akibat tembakan tentara Zionis Israel di bagian utara Gaza pada Jum’at (25/1/2013), demikian IMEMC melaporkan.
Sumber mengatakan bahwa tentara Zionis yang berada di sisi perbatasan Israel, melepaskan tembakan ke arah puluhan penduduk di dua daerah di Gaza Utara.
Serangan pertama terjadi di timur kuburan Asy-Syuhada yang terletak di timur Jabalia. Dr. Ashraf al-Qudra, juru bicara Menteri Kesehatan di Gaza, melaporkan bahwa lima warga Palestina menderita luka ringan.
Dua lainnya petani yang sedang berada di ladang mereka di Beit Hanoun, tambah al-Qudra.
Dia mengatakan bahwa serangan ini adalah bagian dari sejumlah pelanggaran Israel atas perjanjian dengan Hamas.
Al-Qudra juga menyatakan bahwa tentara Zionis juga menculik 30 nelayan sejak gencatan senjata disepakati, meledakkan dan merampas beberapa perahu nelayan Palestina di perairan wilayah Gaza. (siraaj/arrahmah.com)