JAKARTA – Sukses dengan pasar laptop kini Toshiba merambah masuk pasar notebook mungil dengan memperkenalkan Toshiba NB 100 di Jakarta, minggu lalu. NB 100 merupakan note book yang didesain untuk melengkapi gaya hidup sosial aktif para konsumen baik sebagai perangkat utama atau tambahan.
Pendatang baru ini dapat digunakan sebagai perangkat kerja utama, khususnya bagi mereka yang tidak memerlukan proses penuh sebuah laptop. Dengan platform berbasis linux , NB 100 dapat diintegrasikan dengan data base korporat. Sistem ini secara signifikan menekan biaya pemilikan dibandingkan PC biasa.
Untuk Spesifikasi, NB 100 dilengkapi WSVGA 1024X600 LCDpanel dengan lED backlight, berprosesor Intel Atom sebagai CPU dan Windows XP sebagai OS (operating System). NB 100 juga menawarkan Grafis 3Dn untuk level pemula dengan internal graphic controler, stereo speaker dan kemampuan full video-play back. Fitur lain seperti bluetooth 2.1 EDR, wifi (8002.11 b/g) dan tiga port USB juga tidak ketinggalan.
“Kami rasa sudah tiba saatnya bagi kami memasuki segmen pasar notebook yang diprediksi akan tumbuh kuat dalam 3 hingga 4 tahun ke depan oleh para analis,” ujar Senior Product Manager Toshiba, Wong Wei Meng. Menurut Wong, pada produk NB 100, Toshiba menawarkan kombinasi keterjangkauan, inovasi dan kualitas konsumen.
Toshiba mencoba menjaring konsumen pelajar dan “the Silver sufers” sebagai target market NB 100. Harga yang tawarkan sekitar 7 jutaan dan akan diluncurkan secara resmi ke pasar pada Desember nanti. Toshiba NB 100 menawarkan garansi satu tahun termasuk suku cadang dan pengerjaannya. Untuk pilihan warna, NB 100 menawarkan dua varian warna yakni cosmic black dan champagne gold. (Republika)