MIZORAM (Arrahmah.com) – Pasukan Penyelamatan Arakan Rohingya (ARSA), sebuah kelompok perlawanan Muslim Rohingya terhadap kekejaman pemerintah Myanmar, diklaim melakukan penyerangan terhadap tim patroli Assam Rifles di perbatasan India-Myanmar baru-baru ini, lansir DNA India pada Kamis (26/7/2018).
Menurut sumber dari Assam Riffles, tim mereka diserang di Mizoram, distrik Lawngtlai bulan lalu. Menurutnya, serangan ini merupakan bagian dari desain besar untuk melancarkan operasi massif terhadap angkatan bersenjata India.
Sementara itu, belum muncul pernyataan ARSA untuk menanggapi kabar ini.
Insiden ini merupakan serangan pertama yang menghantam pasukan India dari sisi Myanmar. Bahkan situs berita DNA India menyebutnya sebagai ancaman potensial bagi negara bagian timur laut India. (Althaf/arrahmah.com)