HELMAND (Arrahmah.com) – Tiga tentara penjajah NATO tewas oleh bom ranjau di provinsi Helmand, ujar pejabat NATO pada Rabu (1/5/2013).
Ketiganya berasal dari Inggris dan tewas seketika saat bom ranjau menghantam kendaraan patroli mereka di distrik Nahr-e-Saraj, bagian selatan provinsi Helmand.
“Kematian mereka menjadi kehilangan besar bagi semua, mereka bekerja di Helmand,” ujar juru bicara militer Mayor Richard Morgan dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir AFP.
Mujahidin Imarah Islam Afghanistan (IIA) menandai dimulainya operasi musim semi mereka pada Ahad (28/4) dan bersumpah akan meningkatkan serangan mereka menargetkan pasukan pendudukan serta antek-anteknya.
Dalam beberapa tahun terakhir, serangan Mujahidin IIA memperlihatkan peningkatan yang cukup signifikan. (haninmazaya/arrahmah.com)