KAUKASUS UTARA (Arrahmah,com) – Tiga pelaku bom bunuh diri meledakkan diri di luar sebuah kantor polisi di selatan Rusia pada Senin (11/4/2016) saat mereka berusaha menyerbu gedung itu, ungkap polisi, namun tidak ada korban lain yang dilaporkan.
“Kami sedang mengadakan pertemuan pada pagi hari ketika lima ledakan terjadi,” kata Sergei Karamyshev, seorang pejabat polisi senior di desa Novoseletsky di wilayah Stavropol selatan.
“Tiga orang meledakkan diri setelah seorang petugas yang bertugas di pintu masuk mengunci pintu yang menuju ke gedung,” kata Karamyshev.
Dia mengatakan bahwa semuanya ada lima ledakan: tiga ledakan bom bunuh diri dan satu ledakan granat, tapi penyebab ledakan kelima belum diketahui.
Dia juga mengatakan bahwa pelaku bom bunuh diri itu masih belum diketahui.
Seorang juru bicara polisi di wilayah Stavropol mengatakan bahwa salah satu dari penyerang telah tewas oleh ledakan bom, sementara dua orang lainnya tewas oleh “tembakan balasan.”
“Mereka menembaki gedung,” kata Natalya Tyncherov.
Dia juga menambahkan bahwa jumlah sebenarnya dari para penyerang itu masih belum jelas.
(ameera/arrahmah.com)