BRUSSEL (Arrahmah.com) – Tersangka utama serangan di Paris, Salah Abdeslam, dilaporkan ditangkap di Brussel, Belgia, pada Jumat (18/3/2016) sore waktu setempat.
Abdeslam dikabarkan terluka dalam operasi yang dilakukan aparat di Brussel. Sebelumnya, tembakan terdengar di kawasan Molenbeek, Brussel.
Dilaporkan, sidik jari Abdeslam ditemukan di satu apartemen di Brussel yang digerebek oleh aparat, jaksa di Belgia mengatakan. Namun belum dapat dipastikan kapan tepatnya Abdeslam berada di aparteme tersebut.
“Bisa kami kukuhkan bahwa memang sidik jari Salah Abdeslam ditemukan di apartemen,” kata Eric Van Der Sypt, juru bicara kejaksaan di Brussel.
Ia menolak memberikan keterangan lebih rinci, karena kasus tersebut masih ditangani.
Dalam penggerebakan tersebut, seorang pria bernama Mohammed Belkaid meninggal. Dikabarkan, Belkaid merupakan kaki tangan Abdeslam. (fath/arrahmah.com)