AZAZ (Arrahmah.com) – Kelompok teroris Unit Perlindungan Rakyat (YPG) menargetkan sebuah kendaraan penyelamat di kota Azaz, Suriah utara, meninggalkan setidaknya satu warga sipil terluka parah.
Kendaraan itu melakukan operasi pencarian dan penyelamatan di distrik Mare yang dilanda banjir ketika diserang, lansir Daily Sabah (2/4/2019).
Menurut sumber-sumber lokal, teroris melakukan serangan dari kota terdekat, Tal Rifaat, yang telah diduduki YPG selama lebih dari tiga tahun.
Bagian timur wilayah Afrin, Suriah, terdiri dari dua distrik Tal Rifaat yang saat ini diduduki YPG dan Azaz yang berada di bawah kendali pasukan oposisi Suriah.
Dalam dua tahun terakhir, Operasi Perisai Eufrat dan Cabang Zaitun yang dilakukan pasukan Turki, telah membebaskan wilayah tersebut dari YPG, memungkinkan ratusan ribu warga sipil yang terlantar untuk kembali ke rumah mereka.
Namun, sejumlah kota yang dibebaskan, termasuk Al-Bab, Jarablus, Azaz dan Afrin, tetap menjadi sasaran serangan teroris dari Tal Rifaat. (haninmazaya/arrahmah.com)