TEPI BARAT (Arrahmah.com) – Beberapa Muslim Palestina mengalami luka-luka setelah sebuah bentrokan terjadi antara penduduk Palestina dengan tentara zionis Israel di wilayah selatan Tepi Barat, kota al-Khalil. Penduduk Palestina tengah melakukan aksi damai yang memprotes keinginan Israel untuk menunjuk dua kota suci sebagai “warisan pusaka nasional” Yahudi.
Tentara Israel menembakan gas air mata yang dibalas lemparan batu oleh para demonstran di Jabal Jouhar, Tareq bin Ziad dan distrik At-Takruri di selatan Al-Khalil.
Tentara zionis dengan membabi-buta memukul demonstran menggunakan tongkat dan menangkap dua pemuda Palestina. Militer Israel mengklaim mereka menangkap keduanya karena memprovokasi kekerasan. (haninmazaya/ptv/arrahmah.com)