SRINAGAR (Arrahmah.com) – Di wilayah Kashmir yang diduduki, pasukan musyrik India dengan kejam memukul dan melukai seorang siswa berusia 15 tahun di kota Sopore.
Pasukan musyrik menangkap dan memukuli siswa kelas 9 tersebut yang diidentifikasi sebagai Bilal ahmad Ganie tanpa alasan jelas di kota Rampora-Rajpore, keluarga korban melaporkannya kepada awak media.
Kemudian, siswa yang terluka cukup parah itu dilarikan dan dirawat di rumah sakit Sopore.
Pasukan pendudukan berulangkali melancarkan serangan serupa kepada siswa Muslim Kashmir. Mereka menangkap dan memukuli siswa-siswa tersebut tanpa alasan yang jelas, lalu meninggalkannya begitu saja di pinggir jalan.
Dalam peristiwa lain, jumlah korban tewas dalam badai dan longsoran salju di Lembah Kashmir telah mencapai tujuh orang dan satu orang terluka pada Selasa (20/3/2012). Perlu diketahui bahwa tiga orang meninggal dan 20 lainnya terluka dalam badai yang menyerang Kashmir pada Senin (19/3) malam. (haninmazaya/arrahmah.com)