JALUR GAZA (Arrahmah.com) – Tujuh orang terluka dalam serangan tank Zionis Israel di Jalur Gaza, pada hari kelima serangan berturut-turut Israel di wilayah Palestina.
Empat anak-anak termasuk diantara korban cedera setelah tank Israel menembaki Gaza pada dini hari Minggu (17/7/2011).
Tel Aviv membenarkan serangan terhadap Gaza dengan mengatakan hal tersebut merupakan langkah-langkah pertahanan Israel dalam menanggapi roket yang ditembakkan ke kota-kota selatan Israel dari Jalur Gaza.
Namun, Hamas mengatakan bahwa Israel hanya membuat-buat alasan untuk menyerang wilayah yang diblokadenya itu.
Pada hari Sabtu (16/7), tim penyelamat menemukan mayat seorang pemuda Palestina yang terbunuh dalam serangan udara Israel di sebuah terowongan antara kota Rafah selatan dan Mesir.
Kelompok hak asasi manusia mengutuk agresi Israel dari minggu lalu dan meminta masyarakat internasional untuk memberikan perlindungan terhadap 1,5 juta penduduk Gaza. (althaf/arrahmah.com)