JAKARTA (Arrahmah.com) – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan tidak akan menjawab kritikan itu dengan kata-kata, melainkan dengan karya.
Hal itu disampaikan atas bully dan kritikan yang diterimanya belakang ini.
Anies juga berjanji ia akan menuntaskan janji-janji kampanye dalam lima tahun kepemimpinannya. Ia minta masyarakat pegang janji itu.
“Janji-janji lima tahun, Insya Allah akan kami kerjakan. Insya Allah, kami pegang janjinya. Tujuannya menjawab kata-kata dengan karya, saya akan menunjukkan dengan karya. Sehingga, masyarakat melihat dahulu janji apa, lalu karyanya apa,” kata Anies di ILC, Selasa (13/8/2019), lansir VIVA.
Anies menjelaskan, visinya ingin membangun Jakarta yang maju, lestari, keadilan, dan kesejahteraan.
Menurut Anies, sering kali kepentingan masyarakat yang paling penting tidak diperhatikan di sosial media. Padahal, warga Jakarta nomor satu soal kesehatan dan biaya hidup.
“Lihatlah visi kita, kita ingin bikin kota maju, lestari yang membangun keadilan kesejahteraan. Yang mau dibangun di Jakarta adalah keberadaban, turunannya ada yang bisa terlihat dan tidak terlihat,” jelasnya.
“Target kami menuntaskan yang sudah ada, semua yang jadi masalah akan diberi solusi sama-sama,” ujarnya.
(ameera/arrahmah.com)