ISLAMABAD (Arrahmah.com) – Laporan terakhir dari Pakistan mengatakan bahwa Taliban Pakistan telah memperkuat gerak mereka dan kini berada di wilayah Buner, dalam satu usaha untuk mendekati Islamabad.
Tidak ada oposisi apapun yang ditawarkan mujahidin taliban, yang berhasil memasuki wilayah tersebut dan menghindari kontak dengan tentara Pakistan.
Bahkan saat Taliban memulai penerapan syariah di wilayah Bajaur, laporan terakhir dari Pakistan mengatakan mujahidin memperkuat diri mereka di wilayah Buner dalam usaha mendekati Islamabad.
Salah satu Komandan senior Taliban mengatakan bahwa pemimpin Taliban Pakistan, Beitullah Mehsud telah menetapkan untuk melaksanakan syariah di wilayah Bajaur yang diumumkan pada Jumat (10/4) lalu.
Taliban, pada Sabtu (11/4) mengatakan mereka akan menggunakan tiap kesempatan untuk menerapkan syariah Islam.
Mujahidin memasuki distrik Buner dalam jumlah besar untuk memperlebar kekuatan mereka dan kontrol atas wilayah tersebut yang hanya berjarak 100 km dari Islamabad.
Sementara itu Al-Jazeera melaporkan bahwa pemerintah Pakistan telah mengumumkan Islamabad berada dalam keadaan “sangat waspada” karena Taliban akan “menyerang” kota tersebut.
Mereka mengaplikasikannya dengan menutup sekolah-sekolah dan kedutaan-kedutaan untuk membatasi gerak para pejabat negara.
Kekhawatiran terhadap bangkitnya kekuatan para mujahidin ini menyebabkan Obama mempropagandakan Al-Qaeda dan sekutunya sebagai kanker yang menggerogoti tubuh Pakistan dari di dalam dan memperingatkan bahwa Pakistan harus membuktikan janjinya untuk menyingkirkan para mujahidin dari atas tanah Pakistan.
Mullah Nazeer Ahmed, komandan senior Taliban Pakistan mengatakan, “Mujahidin semakin kuat dari hari ke hari… Jika mereka (militer AS-red) meneruskan serangan, maka tentara-tentara kami akan segera menjangkau Islamabad.”
“Pakistan dan AS telah kalah dalam perang melawan Taliban,” lanjutnya. (haninmazaya/arrahmah.com)