Afghan (arrahmah) – Para pejabat Afganistan mengatakan Taliban telah menyerang sebuah pos polisi di provinsi Kandahar, Afganistan selatan, menewaskan paling kurang 11 anggota kepolisian.
Wakil kepala kepolisian setempat mengatakan para Mujahidin melepaskan tembakan ke arah pos di distrik Arghandab di provinsi Kandahar itu Senin dini hari.
“Seorang di pos tersebut diduga mempunyai hubungan dengan Taliban dan ‘membantu’ serangan tersebut dari dalam. Taliban menyusup masuk ke dalam pos dan melepaskan tembakan ke atas polisi. Tidak ada baku tembak berlaku,” katanya.
Di tempat lain, Pasukan Bantuan Keamanan Internasional NATO mengatakan sebuah ledakan menewaskan dua tentaranya di Afganistan selatan.
NATO mengatakan dua prajurit lainnya luka-luka dalam ledakan hari Minggu itu. Kebangsaan mereka tidak diungkapkan. [fad/md/bbs]