PESHAWAR (Arrahmah.com) – Seorang penjaga suplai NATO tewas, beberapa truk pengangkut suplai tersebut pun dibakar dalam sebuah serangan yang dilakukan mujahidin Taliban di terminal di kota Peshawar.
Kashaf Alam, pejabat polisi mengatakan sekitar 30 pasukan Taliban menyerng terminal dengan roket dan meriam, Minggu (7/12) di Baratlaut kota Peshawar.
Api menelan sekitar 100 truk dan kontainer.
Kifayatullah Khan, manajer terminal mengatakan 62 kontainer telah hancur, kendaraan-kendaraan militer milik tentara AS dan NATO yang mengawali konvoi suplai ikut dihancurkan.
Ia melanjutkan, terminal tersebut dikhususkan untuk kendaraan-kendaraan yang mengangkut suplai untuk NATO dan tentara AS di Afghanistan.
Taliban telah melancarkan serangan serupa di minggu-minggu terakhir ini, yang ditargetkan untuk menghalangi suplai NATO dan tentara AS yang berisi logistik dan makanan agar tidak sampai di tempat tujuan dengan selamat.
Jurubicara Taliban mengatakan “Serangan akan terus berlanjut”.
“Kami ingin menunjukkan kepada mereka bahwa mereka tidaklah maha kuasa dan mujahidin di Afghanistan akan menhancurkan konvoi suplai tersebut dimana pun di negeri ini,” ujar Zabiullah Mujahid seperti yang dilansir Al-Jazeera.
Angkatan perang kafir di Afghanistan tengah kewalahan dan membahas untuk mencari rute baru konvoi suplai mereka. (Hanin Mazaya/arrahmah.com)