IDLIB (Arrahmah.com) – Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR), kelompok pemantau perang Suriah yang berbasis di Inggris mengklaim dalam laporannya bahwa dalam serangan udara yang menargetkan lapangan terbang militer di barat laut Suriah yang didominasi oleh Jabhah Nushrah dan faksi jihad sekutu, 16 anggota Jabhah Nushrah telah terbunuh, termasuk seorang pemimpin senior JN, lansir Arab21.
Menurut direktur Observatorium Rami Abdurrahman, bahwa pesawat-pesawat tempur tersebut melakukan lebih dari 60 serangan di bandara Abu Al-Dhour yang direbut oleh beberapa faksi Mujahidin Suriah beberapa waktu lalu.
Jabhah Nushrah dan faksi Islam yang bertempur dibawah payung Jaisyul Fath, sepenuhnya mengendalikan bandara militer Abu Al-Dhour yang merupakan pusat kekuatan rezim militer di provinsi Idlib, setelah pengepungan selama dua tahun.
(maheera/arrahmah.com)