SURIAH (Arrahmah.com) – Lebih dari 12.000 orang disiksa hingga tewas oleh rezim Suriah sejak tahun 2011, kelompok Jaringan Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SNHR) mengatakan.
Dalam sebuah pernyataan pada Ahad, SNHR mengatakan 12.679 orang meninggal karena penyiksaan dari Maret 2011 hingga Juni 2016, lansir kantor berita Anadolu (26/6/2016).
“Sekitar 12.596 tewas oleh pasukan rezim, 163 orang anak-anak, dan 53 orang wanita,” kata pernyataan yang dikeluarkan menandai Hari Internasional Mendukung Korban Penyiksaan.
“Rezim Suriah bertanggung jawab atas 99 persen kematian akibat penyiksaan di pusat penahanan. Rezim telah melakukan kejahatan kemanusian,” katanya, mengutip kekerasan seksual, pembunuhan, dan penculikan yang dilakukan oleh rezim Nushairiyah. (fath/arrahmah.com)