JAKARTA (Arrahmah.com) – Keberadaan server RIM di Indonesia akan membuat akses lebih cepat dan tarif lebih murah. Namun masalah drop jaringan belum tentu hilang sama sekali.
Head of Corporate Communication XL Febriati Nadira mengatakan masalah jaringan BlackBerry drop belum tentu bisa diatasi dengan keberadaan server RIM di RI.
Penyebab drop layanan itu bisa bermacam-macam bukan hanya dari server.
“Segala masalah drop layanan itu bisa karena handset, bisa karena link ke RIM dan sinyal. Kemungkinan akan tetap ada,” katanya saat dihubungi via telepon di Jakarta.
Ia mengatakan semua layanan pasti pernah mengalami gangguan. Misalnya saja saat dilakukan sistem upgrade.
“Tapi selama ini, walaupun ada masalah, untungnya kami dan pihak RIM dapat segera menyelesaikannya,” katanya.(ini/arrahmah.com)