HODAIDA (Arrahmah.com) – Serangan udara koalisi pimpinan Saudi menargetkan pangkalan Angkatan Laut Yaman di kota Laut Merah, Hodaida pada Rabu (27/5/2015), ujar laporan Al Arabiya.
Pelabuhan telah dikendalikan oleh milisi Syi’ah Houtsi yang didukung Iran dan telah menjadi target kampanye udara koalisi pimpinan Arab Saudi.
“Basis angkatan laut dibom oleh pesawat tempur dan kapal. Sejumlah besar basis hancur dan dua kapal perang terpukul, salah satu dari mereka bernama Bilqis, hancur dan tenggelam ke samping dan lima kapal perang menghancurkan bangunan administrasi basis,” ujar seorang pejabat kepada kantor berita Reuters.
Sementara itu, warga di ibukota Sana’a yang dikuasai Houtsi melaporkan adanya serangan udara di kamp-kamp militer yang setia kepada Houtsi pada Rabu (27/5).
Jet tempur menargetkan markas komando pasukan khusus yang loyal terhadap Ali Abdullah Saleh, mantan presiden Yaman di selatan ibukota, serta depot senjata di Fajj Attan, pemukiman yang menghadap ibukota, ujar warga.
Seorang pejabat dari kementerian kesehatan yang dikuasai oleh Houtsi mengatakan kepada AFP bahwa 36 prajurit dan perwira tewas dan 100 lainnya luka-luka dalam serangan. (haninmazaya/arrahmah.com)