KABUL (Arrahmah.com) – Sebuah serangan udara yang dilancarkan oleh pasukan salibis NATO diklaim telah menewaskan tujuh orang yang diduga militan di provinsi Helmand, selatan Afghanistan, pada Jumat (12/11/2010).
Menurut klaim ISAF dalam pernyataan persnya, serangan itu memang sengaja ditargetkan di distrik Now Zad yang menjadi pusat komando dan pengawasan Taliban.
Sejumlah sumber intelejen dan informasi dari penduduk lokal, menurut ISAF, mendorong pihaknya untuk menyerang tempat itu, serta menambahkan bahwa pihaknya pun semakin yakin setelah pesawat mata-matanya membenarkan informasi mengenai keberadaan lokasi yang dijadikan pusat aktivitas ‘pemberontak’.
Dalam beberapa hari terakhir, mujahidin mengintensifkan operasinya terhadap salibis NATO dan aparat keamanan Afghanistan, kata ISAF. (althaf/arrahmah.com)