IDLIB (Arrahmah.com) – Lebih dari 26 warga sipil tewas pada Rabu (26/10/2016) dalam serangan udara yang dilancarkan oleh pesawat-pesawat tempur rezim Suriah di desa Hass di pedesaan selatan Idlib.
Moaz Al-Shami, seorang aktivis media, yang mengunjungi lokasi pengeboman segera setelah serangan udara, mengatakan bahwa pesawat tempur Suriah melancarkan tujuh serangan udara di kota Hass dan secara khusus menargetkan beberapa sekolah dan lembaga pada pukul 11.30, Rabu (26/10), sebagaimana dilansir Asharq Al-Awsat.
Lebih dari 26 orang termasuk 12 anak-anak tewas dan 40 lainnya luka-luka, beberapa dari mereka dalam keadaan kritis.
Warga Hass masih terkejut dan bingung mengapa sekolah-sekolah dan lembaga, dan kota Hass secara keseluruhan, yang menjadi target serangan, mengingat bahwa mereka telah hidup tenang selama berbulan-bulan.
Video yang diedarkan oleh aktivis di jaringan media sosial menunjukkan sejumlah anak-anak menangis dan menolak untuk kembali ke kelas mereka.
Gambar lain menunjukkan anak-anak sekolah yang tewas tergeletak di tanah bersama dengan buku-buku dan tas sekolah.
(ameera/arrahmah.com)