BELANDA (Arrahmah.com) – Telah terjadi peningkatan jumlah serangan yang menargetkan Masjid di Belanda, menurut laporan yang dikeluarkan oleh sebuah universitas di Turki pada Ahad (26/11/2017).
Diterbitkan oleh Universitas Istanbul Sabahattin Zaim, Laporan Hak Asasi Manusia di Belanda tahun 2016 mengatakan bahwa di tahun 2016 terdapat 72 serangan terhadap Masjid dibandingkan dengan 28 serangan pada tahun sebelumnya, lansir Daily Sabah Senin (27/11).
Rasisme dan Islamofobia terus menjadi isu hak asasi manusia yang penting di negara tersebut.
Ini juga menyoroti laporan lain yang dirilis pada 2017, yang mengatakan bahwa imigran di negara tersebut merasa kurang aman dibandingkan dengan warga Belanda dan kelompok yang merasa paling tidak aman adalah orang-orang Suriname, diikuti dengan orang-orang dari Turki.
Menurut laporan, terdapat 475 Masjid di seluruh Belanda. (haninmazaya/arrahmah.com)