KABUL (Arrahmah.com) – Seorang pejabat Afghanistan mengatakan gerilyawan telah menyerang sebuah pos pemeriksaan di provinsi Herat barat, menewaskan sedikitnya sembilan pasukan keamanan Afghanistan dan melukai enam lainnya.
Gelani Farhad, juru bicara gubernur provinsi itu, mengatakan serangan Sabtu malam itu (8/9/2018) memicu baku tembak di mana sekitar 10 gerilyawan tewas dan lima orang terluka. Dia mengatakan serangan itu kemungkinan dilakukan oleh Taliban, yang aktif di distrik dan sering menargetkan pasukan keamanan dan pejabat pemerintah.
Pasukan Afghanistan telah berjuang untuk memerangi Taliban dan afiliasi Daesh sejak AS dan NATO secara resmi mengakhiri misi tempur mereka pada tahun 2014. (Althaf/arrahmah.com)