FALLUJAH (Arrahmah.com) – Sedikitnya 12 warga sipil Irak terbunuh dan 28 lainnya luka-luka dalam serangan yang dilakukan oleh tentara angkatan udara boneka Irak di kota Fallujah provinsi Anbar, ungkap seorang kepala suku setempat kepada Anadolu Agency, sebagaimana dilansir WB pada Senin (6/1/2015).
Serangan udara itu menargetkan daerah pemukiman warga dan pasar lokal di kota, kata Syaikh Abu Mohammed Al-Delimi.
“Pesawat tempur militer Irak menjatuhkan lima bom barel di kota Fallujah di rumah warga sipil dan pasar lokal, menyebabkan 12 orang tewas dan 28 lainnya terluka, termasuk anak-anak dan perempuan,” kata Al-Delimi.
“Bom-bom barel tersebut menyebabkan kerusakan parah di daerah itu serta menghancurkan 15 rumah, sebuah gedung apartemen dan sejumlah toko,” katanya.
“Kemudian, pasukan Irak menembaki Masjid Al-Hajj Shaker Al-Dahi di pusat Fallujah yang meyebabkan sebagian besar masjid dan sejumlah toko hancur,” tambahnya.
Sebuah sumber medis di Rumah Sakit Umum Fallujah mengatakan bahwa departemen gawat darurat menerima 12 jenazah, termasuk tiga anak dan dua perempuan. Selain itu, ada 28 orang luka-luka, termasuk delapan anak-anak dan lima perempuan, yang dibawa ke rumah sakit itu.
(banan/arrahmah.com)