PRANCIS (Arrahmah.com) – Dalam sebuah video berbahasa Prancis yang dipublikasikan di Youtube pada (2/4/2012), seorang Muslimah mengungkapkan bahwa ia diserang oleh sekelompok orang tak dikenal.
Kejadian itu terjadi pada (26/3) lalu, seorang Muslimah muda yang berjilbab – tidak disebutkan identitasnya – diserang di Juvisy-sur-Orge (di Departemen Essone), Prancis.
Saat itu, ia tengah berjalan meninggalkan Cabang Badan Ketenagakerjaan Negara Prancis, Pole Emploi dan kembali ke mobilnya. Kemudian ia tiba-tiba diserang oleh sekelompok orang tak dikenal dengan keras, diancam dengan menggunakan pisau tajam dan dikatai sebagai “Teroris Najis” dan “Arab Najis”. Sedangkan salah seorang dari penyerang berusaha merobek kerudungnya dan mencuri jam tangannya.
Muslimah tersebut kemudian melapor ke pihak berwenang, namun jaksa menolak melakukan penyelidikan. Meskipun para penyerang dapat diidentifikasi dengan tes DNA, jaksa menolak melakukan tes dengan alasan “biaya yang terlalu mahal”.
Testimoni ini dirilis oleh sebuah organisasi Prancis melawan islamophobia yang bernama Collective Contre L’Islamophobie En France yang mengumpulkan informasi dan keluhan para korban tindakan kekerasan dari orang-orang anti-Islam di Prancis untuk membantu kaum Muslimin Prancis menyuarakan isi hati dan pengalaman mereka akibat islamophobia.
Islamophobia bukanlah pemikiran tetapi kejahatan! (muslimahzone.com/arrahmah.com)