JAKARTA (Arrahmah.com) – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) bekerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) akan membangun penjara khusus narapidana terorisme di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Pelaksana Harian (Plh) Direktur Jendral Pemasyarakatatn (Dirjen PAS) Bambang Krisbanu, mengatakan, wacana pembangunan penjara khusus teroris tersebut sedang dalam pembahasan di tingkat menteri.
“Beberapa kali BNPT, BNN, dan Densus 88, juga sudah melakukan koordinasi untuk hal tersebut,” ujar Bambang Krisbanu di Gedung DPR, Jakarta, Senin (26/8/2013).
Secara adminsitratif, kata Bambang, pihaknya yang mengerjakan, sedangkan keamanan, pembinaan akan diserahkan kepada ahlinya.
“Lapas khusus para teroris ini, diharapkan fungsi pembinaan dapat terlaksana dengan baik agar tidak mempengaruhi penghuni atau masyarakat binaan di setiap lapas,” tutup Bambang.
(azmuttaqin/pol/arrahmah.com)