WASHINGTON (Arrahmah.com) – Pemimpin Senate Minority AS, Mitch McConnell, telah memperingatkan bahwa para pemimpin di Pakistan dan Afghanistan khawatir tentang komitmen Amerika di beberapa daerah di kedua negara pasca musim panas tahun 2011.
Pemimpin Republik Senat ini memimpin delegasi anggota parlemen Republik pada kunjungan singkatnya ke Afghanistan dan Pakistan minggu lalu. Mereka telah meninggalkan Amerika Serikat pada Rabu lalu dan kembali pada hari Senin.
Di dalam rombongan, ikut serta Lisa Murkowski Senator Partai Republik dari Alaska, Roger Wicker dari Mississippi, dan Mike Crapo dari Idaho, serta Perwakilan Mike Castle, seorang Republik dari Delaware.
“Saya percaya Pakistan agak cemas mengenai apakah Amerika Serikat akan menarik mundur pasukannya dalam 18 bulan,” kata Senator Crapo. “Dan jika demikian, Pakistan pun mempertimbangkan apakah langkah yang baik menjadi bagian yang terlibat dalam usaha untuk membersihkan Taliban di Afghanistan saat ini.”
Senator McConnell mengatakan Afghanistan juga memiliki kebimbangan yang sama, karena mereka “memiliki sejumlah pengalaman dengan orang-orang yang tidak menyelesaikan pekerjaan, dan ada beberapa kebingungan yang melekat mengenai hal itu.”
Legislator Republik itu mengatakan bahwa dia dan rekan-rekannya mencoba untuk menguatkan para pejabat Afghanistan dan Pakistan mengenai posisi Barack Obama bahwa target pengurangan pasukan AS pada musim panas 2011 dari Afghanistan, “tidak berarti merupakan penarikan otomatis … hal ini didasarkan pada kondisi di lapangan.”
Senator Wicker percaya bahwa “keprihatinan atas tenggat waktu 2011 ini dapat diatasi … tapi ini juga yang dijadikan alat propaganda oleh Taliban, yang menyebarkan pesan bahwa AS mungkin tidak akan tinggal dalam waktu yang lama dan akan segera melarikan diri sebentar lagi.” (althaf/dawn/arrahmah.com)