HAMA (Arrahmah.com) – Setidaknya sembilan kombatan yang setia pada rezim Asad, termasuk empat warga Suriah, tewas dalam serangan udara “Israel” Kamis malam (4/6/2020) di provinsi Hama, sebuah wilayah tengah yang dikuasai oleh tentara rezim dan Iran, ujar kelompok pemantau.
Mereka yang terbunuh adalah “bagian dari pasukan rezim atau (sekutu) pasukan Iran,” lapor Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, seperti dilansir AFP.
Korban dapat meningkat karena beberapa orang terluka parah dalam serangan, katanya menambahkan.
Pasukan rezim menembakkan sistem anti-aircraft sebagai respon terhadap serangan mematikan “Israel” di Hama, lanjut pernyatan SOHR.
“Daerah yang berada di bawah kendali tentara [rezim] Suriah dan Iran ada di sana,” kata Kepala SOHR, Rami Abdurrahman.
Dia mengatakan targetnya adalah pabrik dan pusat penelitian yang memproduksi roket permukaan-ke-permukaan jarak pendek.
“Sistem pertahanan udara kami merespon serangan ‘Israel’ terhadap Masyaf di pedesaan Hama,” lapor kantor berita SANA.
“Israel” belum mengeluarkan komentar terkait serangan tersebut. (haninmazaya/arrahmah.com)