JAKARTA (Arrahmah.id) – Haris Pertama selaku Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) menantang Denny Siregar untuk membaca kitab kuning.
Pasalnya, Denny Siregar dinilainya sering mengkritisi permasalahan agama di Indonesia seperti ahli agama.
“Dia sering mengkritisi permasalahan agama. Jadi, saya bilang ini orang, kok, seolah-olah ahli agama betul, saya tantang, sudah bisa baca kitab kuning belum?” ujar Haris, Kamis (5/5/2022), lansir JPNN.
Selama ini Denny Siregar dikenal bertindak seolah-olah dirinya merupakan ahli tafsir atau ahli agama.
Karena itu Haris Pertama menantang Denny Siregar untuk membaca Kitab Kuning.
“Selalu mencoba menafsirkan persoalan agama. Dia sudah bisa membaca kitab kuning, itu berarti orang yang sangat ahli agama, ya sudah, bagus,” ungkap Haris.
Haris mengatakan, jika memang terbukti Denny Siregar bisa membaca Kitab Kuning maka dirinya akan berjalan kaki dari rumah pribadinya ke Monumen Nasional (Monas).
(ameera/arrahmah.id)