BAGHDAD (Arrahmah.com) – Sejumlah roket jatuh pada Sabtu (4/1/2020) di dalam Zona Hijau yang dijaga ketat di Baghdad, lingkungan Jadriya, dan pangkalan udara Al-Balad yang menampung pasukan AS, kata militer Irak, menambahkan bahwa tidak ada korban tewas sejauh ini.
“Beberapa roket menargetkan Lapangan Perayaan dan daerah Jadriya di Baghdad, dan pangkalan udara Balad di provinsi Salahuddin, tanpa kehilangan nyawa. Rincian lebih lanjut akan datang,” kata militer dalam sebuah pernyataan.
Sirene segera terdengar di kompleks Amerika di Baghdad yang menampung para diplomat dan pasukan.
AS telah khawatir akan serangan balasan terhadap misinya dan pangkalan di mana pasukannya dikerahkan di seluruh Irak setelah serangan pesawat tak berawak yang menewaskan jenderal Iran Qassam Soleimani pada hari Jumat (3/1). (Althaf/arrahmah.com)