YANGON (Arrahmah.com) – Arab Saudi telah menyumbang sebesar 1 juta USD untuk program rehabilitasi yang akan dilaksanakan oleh Komisioner Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) untuk Muslim Rohingya di negara bagian Arakan (Rakhine), Myanmar (Burma), Rttnews melaporkan.
Duta besar (dubes) Saudi untuk Myanmar bertemu dengan pejabat UNHCR di kantornya di Yangon pada hari Senin (3/9/2012) dan menyerahkan cek senilai USD 1 juta untuk mendukung program UNHCR yang bertujuan membangun fasilitas kesehatan dan pendidikan bagi Muslim Rohingya yang telah diserang tak henti-henti oleh para teroris Buddhis Rakhine yang telah memakan ribuan korban jiwa dan hilangnya harta benda karena rumah-rumah mereka dibakar.
Utusan Saudi dan pejabat UNHCR tersebut juga mendisusikan langkah-langkah untuk menghentikan kekerasan terhadap Muslim Rohingya dan upaya Kerajaan Saudi untuk meringankan penderitaan mereka.
UNHCR mengapresiasi bantuan King Abdullah ini, yang sebelumnya memerintahkan untuk memberikan sumbangan sebesar USD 50 juta untuk kaum Muslimin di Myanmar, meskipun belum jelas apakah bantuan tersebut telah sampai kepada Muslim Rohingya atau belum. (siraaj/arrahmah.com)