(Arrahmah.com) – Kulit memiliki fungsi penting di dalam tubuh manusia. Mulai dari pelindung tubuh terhadap sinar matahari, kuman dan virus, sebagai produsen vitamin D, dan membantu mengatur suhu tubuh sekaligus sebagai indera peraba.
Oleh sebab itu, merawat kulit agar tetap mulus dan sehat menjadi penting untuk dilakukan oleh semua orang.
Untuk mendapatkan kulit sehat dan cerah bersinar, Anda perlu mengimbangi perawatan kulit sehari-hari dengan mengonsumsi makanan yang bagus untuk kulit.
Dirangkum dari Healthline, berikut makanan yang bagus untuk kesehatan kulit wajah.
(1). Labu
Beta karoten yang terkandung dalam labu dapat melindungi kulit Anda dari radiasi sinar UV. Beta karoten juga dapat diubah menjadi vitamin A oleh tubuh, yang dapat menjaga kesehatan mata, tulang, dan sistem imun.
(2). Ubi Jalar
Tak hanya memiliki rasa yang enak, ternyata ubi jalar juga kaya akan kandungan beta karoten. Beta karoten di dalam ubi jalar ini berguna untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari (UV), mencegah munculnya kulit kering, serta melawan keriput.
Selain itu, beta karoten juga bisa diubah menjadi vitamin A oleh tubuh, yang dapat menjaga kesehatan mata, tulang, dan sistem kekebalan tubuh.
(3). Alpukat
Salah satu jenis makanan yang bagus untuk kulit wajah adalah alpukat. Buah yang bagus untuk kulit ini merupakan sumber lemak sehat. Lemak sehat mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, termasuk dalam menjaga kesehatan kulit.
Sebuah riset yang dimuat dalam British Journal of Nutrition membuktikan bahwa mengonsumsi lemak sehat, termasuk dari buah alpukat, dapat membuat kulit terasa kenyal dan elastis.
(4). Pepaya
Pepaya adalah sumber sempurna lainnya dari vitamin C. Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa vitamin C dapat melindungi sel kulit dari kerusakan yang disebabkan sinar matahari dengan memperbaiki DNA yang telah rusak oleh sinar UV.
Makanan sehat untuk kulit yang juga kaya vitamin C selain pepaya adalah brokoli dan sayuran berwarna hijau lainnya.
(5). Brokoli
Brokoli merupakan salah satu makanan sehat untuk kulit yang sayang dilewatkan. Brokoli mengandung nutrisi untuk kulit yang baik, seperti seperti zinc, vitamin A, hingga vitamin C.
Selain itu, brokoli juga mengandung lutein, yakni salah satu jenis karotenoid yang bekerja layaknya beta karoten. Lutein dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan oksidatif, penyebab kulit kering dan tampak keriput.
Bagi Anda yang ingin memiliki kulit mulus dan sehat, sebaiknya mulailah untuk mengonsumsi makanan sehat yang sudah disebutkan di atas secara rutin.
Pastikan juga Anda mengimbanginya dengan gaya hidup sehat, seperti memperbanyak konsumsi air putih, istirahat yang cukup, serta rajin berolahraga agar hasilnya optimal.
Sumber: Kontan.co.id
(*/Arrahmah.com)