DAMASKUS (Arrahmah.com) – Sekitar 25 sekolah di wilayah yang dikuasai oleh Mujahidin Suriah telah menjadi target serangan oleh jet-jet tempur Rusia dalam beberapa bulan terakhir, menurut laporan Zaman Alwasl pada Rabu (27/1/2016).
Pada pekan ini, serangan udara pengecut oleh pasukan Rusia terutama menargetkan wilayah yang dikuasai oleh oposisi Suriah moderat dan umumnya tidak menyerang Daulah Islam atau yang lebih dikenal dengan ISIS.
Serangan-serangan brutal tersebut telah diintensifkan di kota-kota Idlib, Aleppo, Hama dan Homs, disamping daerah pedesaan di Latakia, Daraa dan selatan Damaskus.
Serangan serampangan juga telah meratakan Masjid, rumah sakit, toko roti dan sekolah.
Perang Suriah yang telah berlangsung hampir lima tahun menurut laporan PBB telah menewaskan lebih dari 300.000 nyawa. (haninmazaya/arrahmah.com)