ALEPPO (Arrahmah.com) – Sebuah laporan mengatakan Rusia telah menjatuhkan bom fosfor di daerah-daerah sipil di utara Aleppo dalam kampanye yang sedang berlangsung terhadap pejuang Suriah. Namun tidak ada laporan rinci mengenai adanya korban setelah serangan berat.
Menurut sumber setempat, serangan menargetkan kota Anadan, Kafr Hamra, Hreitan dan desa Marat Artik, Babis dan Yaqid Al-Adas. Kebakaran terjadi setelah serangan menghantam kota Anadan, Kafr Hamra dan Hreitan, lansir WB pada Selasa (21/6/2016).
Jet tempur Rusia juga menjatuhkan bom fosfor di daerah strategis Malah di utara Aleppo.
Ini bukan serangan pertama di mana Rusia dituduh menggunakan bom fosfor dan sengaja menargetkan warga sipil. Fosfor dianggap sebagai senjata kimia karena menyebabkan luka bakar yang menyakitkan. Senjata kimia tersebut dilarang penggunaannya di bawah Konvensi Jenewa, karena sangat beracun dan dapat membakar hingga menembus daging dan tulang.
Selama kampanye udara satu bulan terakhir di Aleppo, Rusia telah menggunakan bom vakum, bm cluster dan bom fosfor untuk memukul sasaran sipil seperti rumah sakit, sekolah dan pasar yang sibuk di daerah yang dikuasai oleh pejuang Suriah. (haninmazaya/arrahmah.com)