YOGYAKARTA (Arrahmah.com) – Alhamdulillah Relawan Masjid Indonesia yang berbasis di Masjid Jogokaryan Yogyakarta melaporkan bahwa sumbangan dari masyarakat untuk korban longsor Banjarnegara secara bertahap telah disampaikan, sebagaimana dinyatakan Dimas Fibran kepada Redaksi Arrahmah pada Senin (15/12/2014).
Beberapa paket keperluan para korban dan pengungsi termasuk paket buku, buku iqro, perlengkapan sekolah anak telah dibagikan kemarin, ujar Dimas, salah seorang anggota RMI.
Dengan membawa beragam paket, Tim Relawan Masjid Indonesia berangkat melalui Pejawaran, kemudian kembali melalui Karangkobar. Jalur Karangkobar secara teknis dibelokkan ke perkampungan, sehingga perjalanan cukup menantang, dikarenakan jalurnya begitu sempit.
Sebagai informasi, logistik sembako di pengungsian alhamdulillah sudah sangat mencukupi. Hal tersebut dikarenakan jumlah pengungsi di daerah yang terkena dampak langsung dari longsor (dusun Jemblung) hanya sekitar 120 orang saja.
Sementara, LSM yang mendirikan pos disana sangat banyak dan berporos hanya di 1 titik saja, tetapi Pos Trauma Healing belum tergarap.
Sarana pelayanan kesehatan untuk warga di sekitar wilayah Jemblung juga masih perlu penambahan, sebab jumlah pengungsi justru cukup besar, terlebih daerahnya berpotensi terkena longsor susulan.
“… jika seseorang itu berjalan untuk menolong orang yang sedang kesusahan itu lebih aku sukai daripada beri’tikaf di masjidku ini selama satu bulan.” (HR. Thabrani)
Bantuan untuk masyarakat Banjarnegara
Untuk penguatan Iman dan tanggap darurat di daerah longsor dan banjir di Banjarnegara, Relawan Masjid Indonesia bersama Masjid Jogokariyan Jogja membuka kesempatan untuk berbagi sekaligus peduli korban bencana tersebut. Bantuan dapat dikirim via Masjid Jogokariyan, Jl. Jogokariyan 36 Jogja atau transfer ke : BSM cab. Yogya 7016865863 an. M Fanni bdn masjid jogokariyan.
Info call/WA/sms : 087838612040 / 081904111047
Semoga Allahu Rahman menyelamatkan saudara-saudara kita di Banjarnegara dari dampak bencana longsor dan banjir tersebut.
(adibahasan/arrahmah.com)