TEPI BARAT (Arrahmah.com) – Sebuah video yang baru-baru ini dirilis oleh aktivis hak asasi manusia menunjukkan polisi Zionis secara brutal memukuli sebuah keluarga Palestina di wilayah pendudukan, lapor Press TV pada Sabtu (8/10/2011).
Video itu menunjukkan seorang polisi Zionis menggunakan kekuatan yang berlebihan terhadap seorang wanita tak berdaya di depan seorang anak sambil menendang seorang pemuda yang ditahan beberapa menit kemudian.
Sementara itu, laporan yang dikeluarkan oleh Biro Pusat Statistik Palestina (PCB) mengatakan bahwa otoritas pendudukan telah menahan sekitar 750.000 warga Palestina termasuk 12.000 perempuan dan puluhan ribu anak-anak sejak 1967.
PCB mengatakan bahwa saat ini Israel tengah menahan sekitar 6.000 warga Palestina di penjara termasuk 35 perempuan dan 285 anak-anak. Selain itu satu atau lebih anggota dari hampir
setiap keluarga Palestina telah ditahan oleh polisi Zionis.
PCB lebih lanjut mengatakan bahwa lebih dari 200 tahanan telah meninggal sejak tahun 1967 sebagai akibat dari kelalaian medis, penyiksaan atau pembunuhan oleh tentara Zionis dan penjaga penjara. (haninmazaya/arrahmah.com)