INGGRIS (Arrahmah.id) — Rabbi Yahudi, Elhanan Beck, yang juga anggota senior gerakan anti-Zionis, Naturei Karta, membantah klaim para pemimpin Israel tentang perlindungan orang Yahudi. Menurutnya, Palestina yang diduduki adalah tempat yang paling tidak aman bagi para pengikut agama Nabi Musa,”.
“Mereka yang melakukan genosida bukan orang-orang Yahudi,” ujar Rabbi Beck, dikutip dari TRT World (29/12/2023).
Elhanan Beck, yang merupakan peserta aktif dalam demonstrasi anti-Zionis, termasuk pawai Hari Quds Sedunia di London, menekankan bahwa Israel selalu mengklaim bahwa umat Islam ingin membunuh semua orang Yahudi.
“Padahal siapa pun yang memiliki sedikit pengetahuan tahu bahwa kita tidak mempunyai masalah apa pun di negara-negara Islam. Orang-orang Yahudi dianiaya di banyak negara, namun kaum Muslim-lah yang memberi kami perlindungan,” tegasnya.
Rabbi Beck menyinggung perang Gaza dan pembunuhan rakyat Palestina dengan menekankan, “Masalahnya, tidak dimulai pada tanggal 7 Oktober, dan permulaannya dimulai pada tanggal 14 Mei 1948, yang dikenal sebagai Hari Nakbah,”.
“Rezim Israel adalah gerakan pemberontak yang menentang perintah Tuhan. Mereka tidak akan pernah menang dan mereka dikutuk dan tanah ini harus dikembalikan kepada pemilik aslinya, yaitu bangsa Palestina,” tegasnya. (hanoum/arrahmah.id)