AMMAN (Arrahmah.com) – Qatar Fund Development dan Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) menandatangani kesepakatan bersama 3 juta dollar untuk mengoperasikan lima klinik perawatan kesehatan utama bagi para pengungsi Suriah di Yordania.
Dalam sebuah pernyataan resmi, lembaga pemerintah Qatar mengatakan bahwa perjanjian itu bertujuan “untuk memberikan layanan perawatan kesehatan yang komprehensif kepada 35.000 pengungsi Suriah yang tinggal di kamp dan daerah sipil selama tujuh bulan.”
“Layanan medis akan mencakup kesehatan reproduksi, kesehatan mental, kedokteran gigi, nutrisi dan transfer perawatan intensif,” pernyataan itu menambahkan, lansir MEMO (23/6/2019).
Dalam beberapa tahun terakhir, Qatar mendukung beberapa program yang dikelola UNHCR yang bertujuan membantu para pengungsi dan orang terlantar.
Pada tahun 2018, Qatar menyediakan 9 juta dollar bantuan untuk mendukung 560.000 pengungsi dan orang-orang terlantar di Irak, Bangladesh dan Yaman.
Yordania adalah salah satu negara yang paling terkena dampak perang Suriah. Saat ini menampung sekitar 1,3 juta warga Suriah, setengahnya berstatus pengungsi, sementara sisanya pindah ke sana sebelum revolusi. (haninmazaya/arrahmah.com)