QALAMOUN (Arrahmah.com) – Puluhan warga sipil Suriah dibunuh di kota utara Damaskus oleh militan Syi’ah asal Libanon, “Hizbullah” dan pasukan rezim Nushairiyah, menurut laporan aktivis lokal pada Jum’at (29/11/2013) seperti dilansir Al Arabiya.
Mereka dibunuh dengan brutal ketika pasukan setan “Hizbullah” dan tentara rezim menyerbu Deir Attiyeh di kota Qalamoun yang berlokasi di dekat Damaskus, menurut laporan Sham, jaringan berita aktivis Suriah.
Kota tersebut berada di daerah pegunungan Qalamoun yang menghadap jalan raya dekat perbatasan Libanon. Deir Attiyeh merupakan rumah bagi sekitar 10.000 penduduk.
Laporan oleh media corong rezim Suriah mengklaim bahwa tentara sedang mengejar “orang-orang bersenjata” di daerah tersebut dalam upaya untuk mengamankan jalan raya dan menguasai Deir Attiyeh. (haninmazaya/arrahmah.com)